News Update :

Ramadan, Pasokan Elpiji Bisa Langka

Sunday, August 8, 2010

GARUT - Pimpinan Stasiun Pengisian Bulk Elpiji (SPBE) PT Asgaraya H Surachmat mengatakan, kelangkaan pasokan elpiji di Kabupaten Garut bisa kembali terjadi pada pertengahan hingga akhir Ramadan. Faktor kelangkaan salah satunya disebabkan keterlambatan pengiriman pasokan elpiji dari pusat yang terhambat kemacetan arus lalu lintas.

”Kebanyakan kasus seperti ini, terjadi karena kemacetan. Misalnya, jalur lalu lintas yang dijadikan jalur utama pengiriman dari pusat mengalami kemacetan karena banyak yang mudik,” ujarnya, kemarin. Surachmat menambahkan,faktor tingginya permintaan menambah keberadaan pasokan elpiji yang ada menjadi berkurang.

Sebab, jelas Surachmat,stok yang ada selalu terbatas oleh sebab belum mengalami penambahan di saat permintaan meningkat. ”Logikanya, stok elpiji di SPBE belum bertambah karena terlambat dalam proses pengiriman tadi. Sementara permintaan akan elpiji biasanya meningkat drastis pada saat yang sama.

Tambah lagi jumlah SPBE di Garut hanya berjumlah dua unit, yaitu di SPBE PT Asgaraya ini dan SPBE PT Partalumas di Desa Cipicung, Kecamatan Banyuresmi. Keadaan ini bisa menjadi faktor kelangkaan elpiji di Garut,” paparnya. Surachmat mengungkapkan, untuk mengatasi masalah kelangkaan ini, pihaknya akan mempersiapkan stok cadangan sebagai antisipasi permintaan elpiji yang melonjak saat keterlambatan pasokan terjadi.

Selain itu, pihaknya juga mengimbau aparat kepolisian untuk ikut serta berperan aktif dalam meminimalisir kemungkinan keterlambatan pengiriman pasokan elpiji dengan mengatasi kemacetan lalu lintas. ”Jumlah stok yang akan kami siapkan itu relatif.Tergantung dari proses selama awal Ramadan nanti. Baru bisa terlihat berapa jumlah yang mesti disiapkan.

Tapi pastinya, kami selalu siapkan stok sebagai antisipasi kelangkaan elpiji.Oleh karena kemacetan arus lalu lintas menjadi salah satu faktor keterlambatan saat pengiriman pasokan, kami juga mengimbau pihak kepolisian untuk turut aktif menangani masalah kemacetan lalu lintas ini,” tandasnya. (Fani Ferdiansyah)(//css)
Share this Article on :

0 comments:

Post a Comment

 
© Copyright DAMILIAWATI 2010 -2011 | Design by Bebas Bekarya | Powered by Blogger.com.